KOPEL dan KPK akan Gelar Jambore Anti Korupsi di Makassar

Nasional, News560 Dilihat

Makassar, paparazziindo.com. Komite Pemantau Legislatif (Kopel) Indonesia menerima kunjungan perwakilan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Kantor Kopel jalan Batua Raya 9 Makassar, selasa (5/6/18).

Dalam kunjungan tersebut, perwakilan KPK diterima langsung oleh Direktur Kopel Indonesia, Syamsuddin Alamsyah. Selain sebagai silaturahmi, pertemuan ini juga membahas rencana kegiatan Jambore Anti Korupsi yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat, mulai dari segi teknis sampai jumlah peserta yang akan diundang.

Direktur Kopel Sulawesi Selatan, Musaddaq mengatakan, kegiatan Jambore yang akan dilaksanakan di Kota Makassar merupakan agenda rutin tahunan untuk mengkonsolidasi gerakan anti korupsi dikalangan masyarakat sipil.

“CSO sebagai salah satu kekuatan yang strategis untuk melawan korupsi yang semakin menggurita di Indonesia, olehnya itu, melalui Jambore Anti Korupsi semakin meneguhkan komitmen dan spirit perlawan terhadap korupsi,” ungkap Musaddaq

“Kegiatan Jambore Anti Korupsi bekerjasama dengan KPK ini rencananya akan dilaksanakan pada bulan agustus, berlangsung selama tiga hari, pelibatan organisasi masyarakat sipil dan penggiat anti Korupsi di Sulsel,” tambahnya.

Pertemuan ini turut dihadiri Aktivis dan Akademisi Makassar yakni Direktur YLBH, Adnan Buyung Azis, Ketua Universitas Patria Artha, Bastian Lubis dan sejumlah alumni Sekolah Anti Korupsi Makassar. (Anto).

Editor : Ashari

Facebook Comments