Cipta Lapangan Kerja, Zakaria Buka Keisha Coffee N Tea House di Lappa Mas 3 Sinjai

Ekobis, News129 Dilihat

SINJAI, Paparazziindo.com — Merespon upaya Pemerintah Kabupaten Sinjai menciptakan 10.000 lapangan kerja melalui program wirausaha muda, pemuda kreatif Sinjai mendirikan Rumah Kopi atau Coffee House.

Dia adalah Zakaria Ridwan. Kepada Paparazziindocom Zakaria mengaku, usaha yang baru dirintisnya itu telah lama diimpikan.

“Selain karena saya hobi ngopi, juga membaca peluang. Karena warkop atau cafe ramai digadrungi kawula muda Sinjai,” ucapnya, Jumat (23/10/2020).

Kari sapaannya menambahkan, Rumah Kopi yang digagasnya diberi nama ‘Keisha Coffee N Tea House’, beralamat di BTN Lappa Mas 3 Blok G 2.

“Kopi racikan saya ini selain bisa dicicipi langsung di Keisha Coffee sambil nongkrong, juga bisa dipesan secara online dengan menggunakan jasa kurir,” terangnya.

“Mudah-mudahan usaha rumahan ini, dapat menunjang keberlangsungan hidup keluarga ditengah wabah Covid-19,” sambung tenaga honorer Pemkab Sinjai ini. (Ash)

Facebook Comments