Terungkap, Resmob Polda Sulsel Ringkus Pelaku Spesialis Pencurian Motor Dalam Rumah

Daerah240 Dilihat

Paparazzi – Kasus pencurian motor dan Handphone dalam rumah yang terjadi di Jalan Tamalate IV Setapak 4 / 288 Perumnas Makassar, Rabu ( 01- 05 – 2019 ) dini hari lalu.
Terduga pelaku spesialis pencurian masuk rumah, Zdn ( 29 ) berhasil diringkus oleh Unit Resmob Polda Sulawesi selatan, sabtu ( 4 – 5 – 2019 ), di rumahnya didaerah Taeng Kabupaten Gowa Sulawesi selatan, bersama dengan barang bukti, satu unit Motor Matic M3 125, Nopol DC 2367 AO, Hp Asus dan iphone milik korban.
Hal ini disampaikan oleh salah satu anggota Unit Resmob Polda Sulsel yang ikut melakukan penangkapan terhadap Tersangka, kepada Paparazzi Via Whatsapp, ” Pelaku spesialis pencurian masuk rumah ini pak, kami ringkus dirumahnya di daerah Taeng Kabupaten Gowa, Sulsel, kami ada 15 orang anggota Resmob yang melakukan penggerebekan. Sebelumya pelaku beberapa waktu lalu pernah ditangkap dalam kasus Narkoba pak ,” ujarnya.
Saat ditanya apakah tersangka melakukan aksinya sendiri atau bersama temannya pak ? Karena Tersangkanya tinggal di Taeng, apakah ada tersangka lain, disekitar kompleks perumnas yang menemaninya ? ” Menurut pengakuan tersangka setelah kami interogasi di kantor, mengaku melakukan aksinya sendiri pak , adapun barang bukti yang kita amankan dari tangan pelaku, satu kunci letter T milik tersangka, Satu unit Motor Mio milik Korban, 1 Hp merek Asus dan 1 Hp Iphone milik korban, namun satu Hp merek Oppo milik korban sementara masih dicari pak.
” Sekarang tersangka kasus pencurian spesialis masuk rumah ini berikut barang buktinya, kami serahkan ke Jatanras Polrestabes Makassar untuk diproses selanjutnya pak “, jelasnya.
Adapun diketahui korban pencurian Alim dan Rahim adalah korban kebakaran beberapa waktu.lalu.
Alim kepada Paparazzi dikediamanya, senin ( 5 – 5 -2019 ) mengatakan rasa terima kasihnya, ” Saya bersama omku pak mengucapkan terima kasih sebesarnya, atas berhasilnya Polisi dan Resmob Polda menangkap pelaku pencuri motorku, dan juga terima kasih kepada Semua Media online yang telah memuat kasus pencurian ini, hingga kasus ini terungkap. ( Elang suganda )

Facebook Comments